top of page

Jalan-Jalan

ke Labuan Bajo, Manggarai Barat 

travel day

Kami berangkat dari Kota Palembang menuju Labuan Bajo  melalui Bandara SMB II naik Pesawat Garuda Indonesia. Berangkat jam 6 pagi transit di Cengkareng  dan Bandara ngurah rai bali. Tibalah kami di Bali pada jam 5 sore hasil dari delay satu jam keberangkatan. Berangkat dari Bali ke labuan bajo memakai pesawat baling baling dengan ATR 78.

sampai di labuan bajo di bandara komodo. Kami bingung mencari taxi untuk ke hotel yang kami tuju. ternyata ada taxi dengan argo untuk mencapai hotel sylvia resort yang telah kami pesan via traveloka. dengan ongkos Rp.110.000,- ( termasuk mahal dengan jarak tempuh 20 menit ya), tapi si driver menawarkan untuk berfoto mengarah pada lautan lepas dengan kapal kapal yang berada di dekat pelabuhan. sesampainya di hotel. langsung mandi dan bersih bersih. dan mau makan malam. eng ingeng jaunya akutan untuk kesana mahal. jadi kami putuskan pesan nasi goreng di hotel. ( padahal mau makan di kampung ujung.. icip icip ikan segar)

  

GO!

setelah makan kami melanjutkan mencari kapal yang akan membawa kami melancong ke pulau pulau, mulai dari kapal yang di tawarkan di bandara 1 orang 1 ,5 jt sampai ada refrensi dari online mengenai kapal pak mat dengan biaya 4,5 juta untuk 3 orang dengan perjalanan 2 hari 1 malam. nego nego nego dengan di bimbing oleh emak emak yang ikut berjalan. kami setuju memakai kapal pak mat dengan catatan kami di jemput dan diantar pulang setelah selesai berlayar.  

berlayar setelah jumatan. jadi berangkatnya siang, langsung makan siang yang di masak oleh koki kapal dengan menu unik. terong goreng. hehehehe. sambil makan kami menuju pulau rinca dimana banyak komodo yang menghuninya. berikut foto fotonnya

setelah selesai di pulau rinca, kami mulai jalan lagi ke pulau padar dan berlabuh untuk menginap di pulau ini. suer dalam perjalanan kami kena badai. dimana jalan jalan yang tenang menjadi bubar karena gelombang besar dan hujan deras. ketika hujan reda dan gelombang yang mengecil.  tidak ada yang bisa kami lihat hanya lampu kecil yang dilihat dari kejauhan.

besoknya dimulailah perjalanan yang sesungguhnya. mendaki pulau padar. bisa diliat beda kelas ekonomi dan kelas mahal, kelas ekonomi naik busa dari kapal ke pulau  hahahahaha..., tapi yang penting happy sepanjang naik gabus ketawa terus...

Berlanjut ke Pink Beach di pulau komodo. sumpah bangus banget nyampe langsung snorkling dan liat terumbu karangnya warna warni bangus banget ada nemo... dan kawan kawan.

Lanjutke manta point tapi hanya bisa melihat ikannya melompat saja. engak jadi snorkling karena arus yang kuat di sana. lanjut ke kanawa island. lanjut lagi snorkling. pulau ini sudah dekat sekali dengan labuan bajo. 

lanjut malam hari kami makan di kampung ujung. ikan ikan nya seger seger... makan bayar 200 ribu untuk  bertiga. kenyang. empil empilan sama bule dan pengunjung lainya rame banget di sini.

Besok nya kami berjalan jalan ke batu cermin menunggu waktu penerbangan kami jam 14.40 dengan batik air. ngak ada spesial banget di gua batu cermin ini. siap siap lotion anti nyamuk karena banyak nyamuk gede disini (nguing-nguinglah).  foto foto cus jalan nyari makan dan souvenir sebelum jalan ke bandara. 

  • facebook-square
  • Flickr Black Square
  • Twitter Square
  • Pinterest Black Square
bottom of page